Media Jepang Soroti Citayem Fashion Week

2022-07-19 16:53:17

23VIEWS
0SHARES

Media Jepang Soroti Citayem Fashion Week

hypo.id - Belakangan ini trend remaja dari Citayem ramaikan jalanan Sudirman marak diperbincangkan. Para remaja ini datang ke daerah sekitaran MRT Dukuh Atas, Sudirman, dengan pamerkan kebolehan mereka dalam hal fashion. Penamaan “Citayam Fashion Week” pun diambil dari mayoritas asal remaja yang berdatangan ke daerah tersebut.

 

Pro dan kontra mengenai fenomena ini pun tak terhindarkan. Namun, dukungan dari netizen terhadap para remaja untuk bebas mengekspresikan diri mereka melalui fashion juga tak kalah banyak dibandingkan yang menyinyir.

 

Hebatnya lagi, media fashion asal Jepang turut menyoroti fenomena ini lho! Tokyo Fashion, sebuah wadah berita seputar kurasi street fashion dari Harajuku, Shibuya, dan area lainnya di Jepang, meng-quote retweet sebuah unggahan mengenai Citayam Fashion Week di Twitter.

 

“Sebuah utas yang keren mengenai ribuan anak muda Indonesia yang berdandan dan membuat jalan-jalan di Jakarta Pusat menjadi hidup sebagai fashion catwalk, tidak seperti Harajuku di Jepang. Semoga beberapa situs/akun yang memotret hal-hal di jalanan Indonesia mendokumentasikan & mendukung adegan tersebut!”, tulis akun Tokyo Fashion.

 

 

Tokyo Fashion sendiri miliki lebih dari 170.000 pengikut di Twitter dan sekitar 166.000 subscribers di YouTube. Angka pengikut Tokyo Fashion di Twitter membuat utas tentang Citayam Fashion Week menjangkau audiens yang lebih luas lagi.

 

Bahkan, Tokyo Fashion berikan saran terhadap komunitas street fashion di Jakarta, “untuk siapapun yang ingin membantu membangun komunitas street fashion di Jakarta, mempunyai akun sosial media yang secara reguler mengunggah foto (fashion) jalanan membantu anak-anak fashion untuk bertemu satu sama lain, mendorong mereka untuk menginspirasi satu sama lain dan (menjadi) tempat untuk mempromosikan acara-acara fashion lokal.”.

 

Yuk, kita dukung anak muda Indonesia berkreasi, yang mana salah satunya adalah di bidang fashion yang sedang ramai ini!