Ambruk Berkeping-Keping, Ini Fakta Soal Francis Scott Key Bridge

2024-03-28 13:42:24

109VIEWS
2SHARES

Ambruk Berkeping-Keping, Ini Fakta Soal Francis Scott Key Bridge

hypo.id - Francis Scott Key Bridge, jembatan yang terletak di Baltimore, Maryland, Amerika Serikat, ini seketika menjadi perhatian seluruh dunia karena tragedi yang menimpanya.

 

Pada 26 Maret 2024 waktu setempat, kapal kontainer Singapore, "MV Dali", menabrak jembatan tersebut hingga ambruk berkeping-keping. Diketahui, "MV Dali" kehilangan daya sebelum terjadinya tabrakan.

 

 

Tabrakan ini mengakibatkan salah satu pelabuhan tersibuk di dunia harus ditutup.

 

Sejauh ini, terdapat 2 mobil dan 8 orang yang terjatuh ke dalam air. Dua orang sudah diselamatkan, sedangkan 6 orang lainnya masih dalam pencarian, namun telah diasumsikan meninggal dunia. 

 

Resmi dibuka pada tahun 1977, jembatan ini memiliki total panjang 2.632 m (8.636 kaki / 2,6 km) dan terbentang di atas Sungai Patapsco.

 

 

Tercatat, sebanyak 11,5 juta kendaraan melintasi Francis Scott Key Bridge per tahunnya, atau sekitar kurang lebih 30.000/hari.

 

Francis Scott Key Bridge adalah juga dikatakan sebagai jembatan rangka terpanjang kedua di dunia (menurut American Civil Engineering Society) dan ketiga secara global, hingga pada akhirnya ambruk pada Selasa, 26 Maret 2024.