Dibalik Kemenangan Indonesia di Penyisihan Group Piala Asia 2023, Ada Sosok Rafael Struick!

2024-01-23 16:05:51

35VIEWS
1SHARES

Dibalik Kemenangan Indonesia di Penyisihan Group Piala Asia 2023, Ada Sosok Rafael Struick!

hypo.id – Timnas Indonesia mencatat kemenangan (1-0) atas partai panas dua rival Asia Tenggara, Indonesia vs Vietnam, dalam turnamen Piala Asia 2023 yang berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar. Kemenangan tersebut memperpanjang harapan Indonesia lolos ke babak 16 besar karena menduduki urutan tiga klasemen Grup D (3 poin), mengikuti Jepang (urutan ke-2) dan Iraq (urutan ke-1).

 

Dibalik kemenangan pada Jumat (19/01) kemarin, nama Rafael Struick menjadi salah satu pemain Indonesia yang trending di media sosial X. Lantaran saat timnas Vietnam menarik kaus Rafael hingga jatuh di kotak terlarang, Indonesia dihadiahi tendangan penalti. Yang masih penasaran sama Rafael, ini dia fakta menarik tentang dirinya:

 

  1. Shin Tae-yong Ubah Penendang Penalti dari Rafael ke Asnawi

Kala itu, Asnawi Mangkualam dipercaya menjadi algojo timnas Indonesia yang mendapat penalti pada menit ke-38 usai Rafael Struick dijatuhkan Nguyen Thanh Binh di area terlarang. 

 

 

Rafael Struick, yang sempat ingin mengeksekusi penalti tersebut, akhirnya dialihkan ke Asnawi Mangkualam berdasarkan arahan pelatih Shin Tae-yong.

 

  1. Pembuktian Rafael Struick Sebagai Penyerang Naturalisasi Indonesia

Dibalik penampilan ofensif Indonesia pada babak pertama yang membuat timnas Vietnam terkejut. Ada peran Rafael Struick sebagai penyerang mendampingi Egy Maulana. Sejak babak pertama, Rafael bermain dengan cemerlang. Ia disiplin untuk menyerang dan akurasi tendangannya cukup baik.

 

 

  1. Profil  Rafael Struick

Rafael William Struick adalah pemain sepak bola profesional yang bermain sebagai penyerang untuk klub Eerste Divisie ADO Den Haag. Ia lahir di Leidschendam, Belanda pada 27 Maret 2003 dari pasangan Brian Struick dan Noraly Soedito. Rafael resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada Mei 2023 lalu dan mengambil sumpah kewarganegaraan di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kanwil Kemenkumham) DKI Jakarta.

 

 

  1. Miliki Garis Keturunan Indonesia Dari Kedua Orangtuanya

Ia memiliki darah Indonesia dari kedua belah pihak orangtuanya. Papanya yang bernama Brian Struick adalah warga negara Belanda keturunan Indonesia. 

Neneknya Rafael dari pihak papanya bernama Eleonora Fredrika Rientsma Struick. Sang nenek merupakan perempuan kelahiran Semarang, 24 April 1952. Sementara itu, mamanya Rafael yang bernama Noraly Soeditor memiliki darah Suriname dan Jawa.

 

 

  1. Mama Rafael Memiliki Jabatan Mentereng di Belanda

Sosok mama Rafael, Noraly Soedito, ternyata miliki jabatan mentereng di Belanda. Ia diketahui bekerja di bank ternama asal Belanda serta menjabat sebagai Head of Financial Recovery & Oversight. 

 

 

Noraly menjadi seorang bankir usai mengenyam pendidikan di Alfrink College, Erasmus Universiteit Rotterdam, Radboud University dan Vrije Universiteit Amsterdam. Bahkan, ia menjadi salah satu finalis Global People Awards 2022.

 

Gimana, makin jatuh cinta gak ni sama Rafael Struick? Semoga Rafael bersama skuad Garuda bisa terus memberikan permainan terbaiknya, ya. Go Timnas Indonesia, Go Rafael Struick!

Trending This Month