Bekuk Tunggal Putri China Peringkat Tiga Dunia, Gregoria Mariska Tunjung Menjuarai Jepang Master 2023!

2023-11-20 16:33:12

9VIEWS
1SHARES

Bekuk Tunggal Putri China Peringkat Tiga Dunia, Gregoria Mariska Tunjung Menjuarai Jepang Master 2023!

hypo.idTunggal putri bulu tangkis Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung berhasil meraih gelar juara Kumamoto Masters Japan 2023 usai mengalahkan jagoan China, Chen Yu Fei di Kumamoto Prefectural Gymnasium, Minggu (19/11). Gregoria meraih gelar super 500 dengan kemanangan dua game langsung, 21-12, 21-12.

 

Jorji, panggilan akrab Gregoria tampil impresif sejak awal set pembuka. Atlet kelahiran 1999 itu mengungguli Chen Yu Fei, hingga mampu memimpin 11-5 di interval game pertama. Meski sempat kehilangan empat poin beruntun, pada akhirnya Gregoria berhasil menyudahi perlawanan dengan 21-12.

 

Di awal game kedua, peringkat tiga dunia, Chen Yu Fei mencoba memberikan perlawanan, Jorji bahkan dipaksa berada pada posisi 9-11 saat interval. Gregoria Mariska Tunjung langsung tancap gas dengan mengoleksi tambahan 9 angka berturut-turut. Game kedua berakhir dengan skor 21-12, dan memastikan gelar juara Japan Masters 2023 untuk wakil Indonesia.

 

Dari Tanah Air, kami semua menyampaikan selamat untuk Gregoria, terus kobarkan semangat kemanangan.