BTS Borongan Wajib Militer (Wamil), RM Sang Leader Bagiin Surat Perpisahan

2023-12-11 12:16:18

25VIEWS
1SHARES

BTS Borongan Wajib Militer (Wamil), RM Sang Leader Bagiin Surat Perpisahan

hypo.id - RM, leader dari grup K-Pop BTS, bagikan surat perpisahan di Instagram pribadinya. Melalui suratnya, pria bernama lengkap Kim Nam-joon itu menuangkan isi hatinya kepada ARMY, sebutan dari fans BTS, sebelum menjalani wajib militer (wamil) menyusul rekannya di BTS, Jin, J-Hope, dan Suga, yang sudah lebih dulu berangkat.

 

Selain RM, anggota BTS yang akan pergi wamil sekaligus di antaranya ada V, Jimin, dan Jungkook. Melalui pernyataan yang dibagikan oleh sang agensi, BIGHIT Entertainment, RM dan V akan berangkat bersama sesuai prosedur, sedangkan Jimin berbarengan dengan Jungkook.

 

 

RM dan V akan berangkat per hari ini, 11 Desember 2023. Namun demikian, BIGHIT Entertainment telah menghimbau ARMY untuk tidak menghampiri tempat upacara masuk mereka.

 

Belum ada perilisan ke publik mengenai tanggal resmi keberangkatan Jimin dan Jungkook. Meski begitu, Jungkook sudah bisa dilihat dengan potongan rambut wamilnya, bersamaan dengan potret V yang dibagikannya sendiri di Instagram Story V.

 

 

Wajib militer (selama 18 - 21 bulan) sifatnya adalah wajib bagi seluruh pria berusia 18 – 28 tahun yang dianggap berkemampuan di bawah hukum Korea Selatan. Pengecualian pun bisa diberlakukan bagi mereka yang telah meningkatkan prestise negara, termasuk musisi dan atlet.

 

Meski BTS berpotensi mendapatkan pengecualian tersebut, para anggota memilih untuk memenuhi kewajiban militer mereka.

 

“Ketika aku kembali, aku akan ucapkan halo lagi selagi menyapamu,” tulis RM dalam surat perpisahannya.

 

Seluruh anggota BTS diperkirakan akan kembali berkumpul di tahun 2025 setelah masing-masing melengkapi wajib militer.

Trending This Month