Tema Besar Album Baru Kunto Aji

2018-04-02 15:46:06

18VIEWS
0SHARES

Tema Besar Album Baru Kunto Aji

Quizy.id - Sebagai salah satu musisi yang eksis diantara generasi millennials, sosial media sudah menjadi kebutuhan untuk menunjang karirnya. Kunto Aji mengungkapkan bahwa tema besar dari album keduanya adalah kesehatan mental yang seringkali dipandang sebelah mata oleh masyarakat karena dianggap tabu.


 “Banyak orang yang nggak mau pergi ke psikolog karena takut dibilang gila, padahal sebenernya dia butuh bantuan secara profesional," tutur Kunto saat menjelaskan betapa pentingnya tema yang ia angkat di album keduanya.


Dalam proses penulisan album keduanya, Kunto Aji sempat melakukan riset dan ternyata banyak masalah kesehatan mental timbul yang disebabkan oleh internet dan media sosial. Ironisnya, kini media sosial menjadi suatu kebutuhan yang sangat mendasar bagi generasi milenial sehingga mereka memiliki ketakutan berlebih kalau tidak terkoneksi.


“Salah satu hal yang bikin saya mengambil tema ini sebenernya karena makin banyak berita musisi yang bunuh diri dan beralih ke narkoba. Ditambah lagi kecemasan saya tentang mental health itu sendiri," tambah pelantun lagu Terlalu Lama Sendiri ini.


Dalam album keduanya, Kunto Aji juga melewati proses yang cukup panjang. Selain itu, ia juga merasa sangat berbeda karena kali ini lebih banyak pihak yang terlibat dalam persiapannya, tidak seperti saat pembuatan album Generation Y, Kunto Aji melakukan hampir semuanya secara mandiri.